pelajaran hidup

strength

04.06

walaupun sempat berkomitmen akan selalu menulis blog dalam bahasa inggris, tapi kali ini pengen nulis dalam bahasa Indonesia, kangen!
Akhir-akhir ini kondisi di rumah tidak stabil, Ibu suka marah-marah, sedikit-sedikit marah, tapi seneng selalu punya Eka yang menampung ketika sudah tidak kerasan di rumah, dan ada Bude yang selalu sedia makanan ketika mau berhemat, tapi lebih seneng lagi dapat pelajaran dari mas Putu.
Beberapa orang memang sering memotivasi orang lain tanpa dia sadari, ya mungkin masnya sendiri gasadar kalau memotivasi orang lain, motivasi tidak langsung dari cerita-cerita kehidupannya, terutama soal bagaimana kita bersikap kepada seorang Ibu, sebenarnya kalau mendengar permasalahannya, masalahku jadi berasa tidak ada apa-apanya, lucu, kalo cerita. Beberapa teman cowo, kebanyakan kalau bercerita selalu Ibunya baik, tidak ada masalah, sehingga aku merasa mungkin aku saja yang lemah, jadi masalahnya terasa berat, tetapi kadang kalo mendengar mas Putu bercerita apa adanya, terasa lebih jujur dan apa adanya, menurutku itu poin nya.